Tips dan Trik Menggunakan Hero Masha Mobile Legends agar Lebih Sakit

Masha Mobile Legends adalah karakter perempuan dengan pernak-pernik beruang yang hadir di Land of Dawn dengan role sebagai Fighter. Hero ini sering digunakan di Mode Rank maupun Classic. Saat anda menggunakan hero ini dengan taktik yang benar, Masha akan memiliki damage sakit dan bisa bertahan lebih lama saat bertarung.

Hero ini memiliki HP yang tinggi yaitu dia memiliki tiga bar HP . Semua bar itulah yang membuat Masha cukup sulit untuk ditaklukkan. Kehadirannya membawa gaya permainan baru, yaitu objektif pertarungan. Tak hanya itu, Masha memiliki kekuatan utama diraihnya damage yang tinggi. Damage ini bergantung pada jumlah HP musuh. Hal ini diincarnya melalui skill Wild Power.

Tips dan Trik Menggunakan Hero Masha Mobile Legends agar Lebih Sakit
mmosumo.com

Tips Bermain Menggunakan Masha Mobile Legends

Tentunya dalam bermain suatu game diperlukan sebuah strategi agar dapat memenangkan pertandingan. Di bawah ini tips yang bisa anda terapkan ketika menggunakan hero Masha.

Tingkatkan Armor

Darah tebal bukan jaminan dari kemampuannya untuk bertahan hidup. Itu terjadi karena Masha tidak memiliki cukup armor untuk menahan gempuran dari musuh. Jangan khawatir, Masha dapat menggunakan beberapa item yang dapat meningkatkan raihan armor miliknya, seperti Athena’s Shield, Immortality, ataupun Blade Armor. Berkat memperoleh tingkat armor yang tinggi, musuh akan sulit untuk menembus bar terakhir.

Taktis dalam Menggunakan Life Recovery

Mengoptimalkan penggunaannya dapat membuat Masha Mobile Legends menjadi lebih sulit untuk dibunuh dan dapat menaikkan darahnya dengan cepat tanpa harus balik ke base.

Bijak Menggunakan Wild Power

Anda juga harus bijak dalam menggunakan Wild Power karena selain menyerang, anda bisa gunakan skill ini saat kabur. Asalkan anda darah yang anda miliki masih tersisa cukup banyak.

Split Push adalah Kunci

Melakukan split push akan membuat Masha menghilangkan kekuatan tim. Namun, apabila momennya tepat, Maha justru kan mencuri beberapa turret penting yang mengubah momentum pertarungan. Split push bisa dikatakan jadi langkah yang harus dilakukan selama bertarung.

Incar Objektif Permainan

Bermain objektif tidaklah mudah, anda perlu menyusun beberapa skala prioritas pertarungan. Prioritas pertama adalah objektif pertarungan , sedangkan kedua adalah raihan skill atau gold. Strategi ini membuat Masha dapat menghancurkan pertahanan musuh dan membabat habis turret.

Gunakan Combo Skill Masha Mobile Legends

Masha memiliki kombo skill agar skill miliknya lebih efektif dan bisa menaklukkan lawan lebih cepat. Kombo skill di bawah ini dapat anda terapkan.

Serang dengan Thunderclap (Skill Ultimate)

Hero ini harus mengeluarkan skill ultimate terlebih dahulu untuk menyerang lawan. Dimana skill ini merupakan skill burst yang dapat digunakan untuk melancarkan serangan. Skill ini juga dapat membuat Masha mendekati lawannya dengan cepat dan memberikan damage yang besar serta memberikan efek slow.

Aktifkan Wild Power

Masha Mobile Legends bisa mengejar lawan dan memberikan DPS akan mengalami peningkatan yang besar dengan mengaktifkan Wild Power. Walau Masha harus terus bayar dengan HP-nya untuk aktifkan skill ini, kemampuan Lifesteal serta Attack Speed yang ditingkatkan oleh pasifnya membuat Masha tidak terkalahkan dan menjadi lebih kuat.

Disarm Lawan dengan Howl Shock (Skill 2)

Skill Howl Shock milik Masha ini dapat memberikan keuntungan yang besar saat bertarung dengan lawan. Skill 2 ini mampu menyebabkan disarm ke target dan juga menyebabkan efek slow yang sangat berguna untuk melancarkan serangan ke lawan atau serangan balik.

Kejar Lawan dengan Bassic Attack

Terakhir, Masha harus mengejar lawan menggunakan Bassic Attack-nya. Guna membuat Bassic Attack yang mematikan, hero ini bisa mengunakan build item yang memberinya Attack Speed lebih cepat. Lalu lifesteal lebih besar karena 2 atribut ini dapat meningkatkan efisiensi pertarungan.

Emblem dan Battle Spell

Meskipun Masha Mobile Legends seorang Tank sekaligus Fighter, ia lebih cocok menggunakan emblem Fighter dengan mengaktifkan Braverym Swift dan Unbending Will. Set emblem ini membuat Masha dapat memberikan DPS lebih besar ketika HP-nya rendah. Untuk bettle spell, gunakan Sprint karena akan meningkatkan kemampuannya dalam mengejar lawan maupun untuk melarikan diri.

Build Item Masha Mobile Legends yang Tepat

Selain itu, agar Masha menjadi hero yang lebih sakit dan memaksimalkan kemampuan dan skill, anda wajib menggunakan build item hero Masha di bawah ini.

Warrior Boots

Bagi anda pemain Mobile Legends tentunya sudah mengerti esensi dari pemilihan item ini dibandingkan dengan sepatu lain. Warrior Boots adalah salah satu item yang wajib dimiliki oleh hero Masha Mobile Legends karena akan menambah Defense Point sebesar 22 dengan tambahan Movement Speed miliknya yang akan terdongkrak 40 poin.

Corrosion Scythe

Item ini dihargai dengan 2050 Gold dan memiliki atribut +25% Attack Speed, +50 Physical Attack dan tambahan kemampuan Movement sebesar 5%. Corrision merupakan kemampuan pasif yang akan membuat musuh anda melambat setiap terkena Bassic Attack. Selain itu, Impulse akan membuat Bassic Attack anda bertambah sebanyak 8% dengan Stack 5x. Item ini juga kan membantu memudahkan anda dalam menyulitkan lawan untuk kabur dari terkaman Masha.

Demon Hunter Sword

Bentuk item ini menyerupai pedang hitam dengan duri-duri tajam di sekitarnya dan merupakan salah satu item yang akan mendongkrak kemampuan Lifesteal yang sudah dibenamkan pada Masha melalui Skill 1 nya. Pastinya dengan effect Devour ini akan menambah kencang Lifesteal miliknya. Atribut lainnya yaitu +35 Physical Attack dan 25% Attack Speed yang akan membuat Masha semakin cepat dalam melakukan Bassic Attacknya.

Wings of Apocalypse Queen

Bentuk dari item ini menyerupai sayap berwarna merah dengan aura terang. Item ini juga merupakan salah satu Core Item Masha Mobile Legends yang akan membuatnya digdaya dalam permainan. Wings of Apocalypse Queen juga dapat membuat delay skill Masha menjadi lebih singkat dengan atribut HP + 1000, +15 Physical Attack dan pengurangan Cool down sebesar 10%.

Demonize yakni kemampuan pasifnya akan membuat anda secara otomatis mengurangi damage apapun baik fisik maupun magis, skill, atau bassic attack sebesar 50%. Tentunya akan membuat Masha mampu bertahan dari Gank team lawan. Tak hanya itu, peningkatan Lifesteal sebesar 40% ketika HP anda di bawah 30% akan membuat Masha semakin banjir HP apabila dikeroyok. Maka anda harus menggunakan kunci dari item ini.

Blade of Despair

Pedang raksasa berwarna hijau ini adalah item pamungkas yang dapat meningkatkan serangan secara masif dan akan membuat Masha Mobile Legends yang merupakan seorang Tank memiliki pukulan telak. Efek pasif dari item ini akan menambah nilai serangan anda sebesar 25% pada musuh dengan HP dibawah 50% selama 2 detik.

Athena Shield

Item ini merupakan salah satu item penentu kemenangan anda, karena akan menambah kemampuan dan durabilitas Masha dalam bertahan dari serangan lawan baik fisik maupun magis.

Athena Shield memiliki kemampuan Refuge yang memungkinkan anda menyerap setiap serangan dengan maksimal damage sebesar 1150 poin. Item ini memiliki atribut yang terdiri dari +900 HP, 56 Magic Res dan +20 HP Regen.

Itulah tips menggunakan hero Masha Mobile Legends agar lebih sakit. Semoga kemampuan anda dalam menggunakan hero Masha akan lebih baik lagi setelah membaca informasi ini.

Leave a Comment